Minggu, 18 Mei 2014

MAKNA MERINDU


MAKNA MERINDU

Aku merindu bernyataku yang lain yang ingin kupaham di tengah berdiri tegak beradaku, tentang batas lemahku dan ujung kuatku, tentang di taman mana keharumanku bertempat dan dimana pula kebusukanku bersembunyi?

Cermin tempat bertanyaku punya keterbatasan. Dia akan menyatakan apa yang ada di hadapnya saja tidak di samping apalagi di jauhnya.

Sayang, tempatku jauh dari cermin dan tangan bersegan merengkuhnya. Cermin memburam. Apa yang di tampakkan menyamar. Anehnya, aku hajat tempat bertanyaku tapi tak berusaha mendekat dan berdiri di hadapnya.

Cermin tempat bertanyaku punya keterbatasan. Cermin akan menjelas mendetail jika sinar yang menghujan mencukup.Sayang, meski berhajat akan sinar itu, aku tetap berpaling dari mentariku.


Lalu apa makna merindu itu jika tak mampu nyatakan keberadaaan yang tersembunyi di laci hati?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar