Sabtu, 17 Mei 2014

MAMPUKAH BERTAHAN DENGAN CINTA SERUPA INI?


MAMPUKAH BERTAHAN DENGAN CINTA SERUPA INI?

Aku kian asing dengan sekeliling. Mereka berkata-kata yang hanya bisa di dengar telinga tapi tak bisa ku paham di akal meski seberapa keras mencoba mendudukkannya.

Pemahamamku selalu mengintai apa yang tak di kata dari yang di kata, ada maksud tersembunyi apa yang tak di nampakkan dan ada tujuan apa di balik rahasia ucapnya.

Nuraniku selalu mencium kebusukan yang tak ingin semua orang ingin mengetahuinya, menutupnya rapat-rapat bahkan mengubur dalam-dalam lewat kata-kata seharum melati atau seindah mawar meski mereka tak berdiam dalam sudut-sudut taman.

Nuraniku selalu berkilat dan bergemuruh ingin menunjuk bangkai yang mereka simpan tapi ketidakberdayaanku membuat terdiam. Kulihat mereka bernyaman dengan berdusta dan terus bernikmat dengan merekayasa kebenaran.


Ya...aku kian asing dengan sekeliling bahkan dengan diri sendiri. Ah...mengapa bertahan dengan cinta yang seperti ini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar