Senin, 14 April 2014

BERBINCANG DENGAN ANGIN SEMILIR



BERBINCANG DENGAN ANGIN SEMILIR

Angin apa yang menderaikan dedunan kali ini? Apakah sama dengan angin kemaren yang meriakkan air dikolam?   

 Kata angin: Benar, aku pula yang menggerakkan layar terus berkembang, merinaikan gerimis dan hujan, menerbangkan air keawan menjadi sekumpulan mendung dan mengubahnya menjadi hujan.   

Tanyaku: Kemana anginmu berhenti berhembus? Sudahkah menjadi penemu?    

Kata angin berhembus: Sudah, aku tercipta makhluk dari atas, begitu mudah berdekatan dengan keberadaanya.  Karna kasih aku turun ke tingkatmu tuk menaikkanmu ketingkatku. Terlihat melelahkan fisikmu tapi demi kesempurnaan rohani, terpaksa kulakukan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar